Biasanya kopi disajikan untuk diminum ada yang suka dengan kopi yang naturan dengan disajikan saat panas-panas dan ada juga kopi yang sudah diolah dengngn bahan campuran lainnya.
Dan sekarang ini rasa kopi pun semakin banyak saja variannya.
Jika dilihat dari kandungannya apakah kopi ini sangat bagus untuk kecantikan atau istilahnya bagus untuk perawatan kulit ?
Jika masih penasaran ! mari disimak segudang manfaat kopi untuk perawatan kecantikan
Kopi bermanfaat mengangkat sel-sel kulit yang mati.
Kopi bisa digunakan sebagai scrub atau lulur alami untuk mengangkat sel-sel kulit yang mati melakukan scrubbing dengan kopi bisa membuat kulit tampak lebih cerah, bersih dan lebih halus. Plus, kulitmu juga akan memancarkan aroma kopi yang menenangkan.
Kopi bermanfaat untuk wajah berjerawat
Jerawat bisa muncul ketika minyak, kotoran, sel kulit mati, menutup dan mengendap didalam pori-pori. Melakukan pengangkatan sel kulit mati dengan kopi ini bisa membantu mengatasi kulit jerawat.
Kopi ini bisa membantu mengangkat kotoran yang menyumbat pori-pori sehingga wajah akan bersih. Didalam kopi sendiri ternyata terdapat senyawa kandungan Caffeic acid yang berperan sebagai antibakteri dan antiinflamasi, Kandungan ini bisa melindungi kulit dari berbagai kotoran dan bakteri yang berpotensi merusak kulit.
Kopi dapat menghilangkan lingkaran hitam dan mata bengkak
Ingin tetap tampil fresh meskipun sering begadang?. Kamu bisa mencoba menghilangkan lingkaran hitam di bawah mata menggunakan kopi!. Berdasarkan penelitian, kafein yang ada pada kopi bisa membantu melebarkan dan melancarkan aliran darah bila diaplikasikan pada dark circles.
Mengencangkan kulit dan perawatan anti-aging
Karena sifatnya yang ampuh dalam mengangkat kotoran pada kulit, kopi bisa merangsang pertumbuhan regenerasi sel. Rutin melakukan scrubbing tak hanya membuat kulit terlihat bersih dan lebih cerah, tetapi juga membuatnya kencang. Kopi juga bisa membantu menyamarkan garis-garis pada wajah dan juga menjaga penampilan tetap awet muda.
Membantu mengurangi selulit
Selulit juga dikenal sebagai timbunan lemak di bawah kulit. Munculnya selulit ini sering dianggap menganggu penampilan karena kulit akan terlihat tidak rata atau tidak mulus. Nah, kamu bisa memanfaatkan kopi untuk membantu menyamarkan selulit.
Mengatasi kulit yang terbakar karena paparan sinar matahari
Yang senang akan beraktivitas diluar ruangan atau lagi liburan ke pantai dipastikan walaupun sudah menggunakan sunburn tetap saja kulit Anda akan terbakar. Salah satu yang bisa mengatasi kulit terbakar tersebut adalah dengan kopi yang sudah dicampurkan dengan es batu. Gunakan handuk celupkan pada campuran es dan kopi lalu tempelkan pada kulit yang terbakar.
Kopi dapat membuat kulit tampak glowing
Face scrub dan body scrub dari kopi juga bisa membuat kulitmu tetap glowing. Hal ini bisa membantu meningkatkan sirkulasi darah pada beberapa bagian tubuh. Ketika tubuhmu mendapatkan sirkulasi yang baik, sel-sel kulit otomatis akan mendapatkan oksigen dan nutrisi yang cukup sehingga membuatnya tampak bersinar alami.
Manfaat kopi bagi dalam tubuh kita
Kandungan kopi ternyata banyak mineral dan vitamin, Kopi tidak hanya mengandung kafein tetapi mengandung berbagai mineral dan vitamin. Satu gelasnya kopi ini terkandung vitamin B2, vitamin B5, kalium dan magnesium.
Membakar lemak tubuh yang ingin tampil langsing dan menjaga berat badan cocok untuk pria dan wanita jika senang akan minum kopi.
Meningkatkan stamina, kafein dapat membantu memecah lemak yang ada ditubuh dan membuatnya digunakan stamina. Sebelum melakukan aktivitas Anda seharusnya diminum 30 menit sebelum Anda melakukan aktifitas.
Meningkatkan fungsi otak, tampil cantik dan pintar. Saat Anda minum kopi akan mengaktifkan saraf serta hormon-hormon yang bisa meningkatkan berbagai fungsi otak, seperti daya ingat, suasana hati, sehinga fungsi mental secara umun juga akan baik.
Organ hati yang terlindungi. Rutin meminum kopi sebanyak empat gelas perharinya dapat menurunkan resiko terjadinya sirosis hati hingga 80%.
Dari beberapa manfaat kecantikan yang sangat baik untuk luar tubuh dan dalam tubuh dapat dipastikan kopi ini bisa bekerja sangat baik sekali.
Masker dari kopi ternyata menjadikan produk favorit yang bisa dilakukan saat Anda ingin menjadikan kulit wajag terlihat glowing dan bebas dari flex hitam dan jerawat.
Lakukan hal tersebut secara rutin.