Mau cantik dengan Centella dan Moringga

  • by
daun pegagan

Cantik identik dengan wajah yang selalu enak untuk dipandang dan dilihat, cantik juga sebuah anugerah kepada wanita, dan semua wanita itu cantik.

Tetapi jika sudah cantik tetap saja wanita perlu perawatan tubuhnya. Baik itu perawatan skincare dari luar maupun perawatan tubuh dari dalam.

Untuk yang dari luar, perawatan wajahnya mau cantik coba dengan Centella dan moringga.

Apa sih Centella itu?

Centella adalah pegagan tumbuhan liar yang berwarna hijau yang banyak di perkebunan atau ladang-ladang. Banyak penelitian bahwa pegagan banyak mengandung zat aktif yaitu antioksidannya yang sangat kaya, seperti flavonoid dan penolic acid.

manfaat centella
Manfaat centella

Manfaat dari Centella ini adalah:

  • Revitalisasi skin barrier: Memperbaiki sel-sel kulit yang rusak
  • Melembabkan kulit: kulit wajah tidak kering dan kusam jadi terlihat awet muda
  • Mengandung antioksidan: mencegah penuaan dini dan menangkal dari radikal bebas
  • Menyamarkan kulit dari efek terkena sinar matahari: Meringankan kulit terbakar dari ultraviolet
  • Membantu mengobati jerawat: Menghindari, membunuh dan mencegah bakteri jerawat tumbuh dan berkembang di kulit wajah.

Setelah kita sudah mengenal tumbuhan centella, mari kita coba cari tahu tentang Moringa.

Apa itu Moringa?

Moringga adalah daun kelor. Daun kelor kita ketahui juga sebagai daun yang banyak manfaatnya untuk pengobatan secara tradisional dan bisa mengusir roh jahat.

Apa saja kandungan dari daun kelor tersebut:

Dilansir dari Medical News Today: daun kelor atau drumstick tree mengandung senyawa yang bersifat antijamur, antivirus, antidepersen, serta antiinflamasi.

daun kelor atau moringa
Manfaat Moringa untuk kecantikan

Kandungan yang sangat berguna untuk kecantikan adalah bahan:

  • Antioksidan
  • Polifenol
  • 600 IU Vitamin A dalam dua gram daun kelor.

Manfaat Antioksidan dan antiinflamasi menjadi sumber utama untuk mengusir radikal bebas.

Daun kelor juga bisa menjadi nutrisi yang baik untuk tubuh. Dengan memanfaat daun kelor ini bisa untuk luar dalam juga seperti centella.

Perawatan dengan untuk cantik dengan manfaat centella dan Moringa ternyata tidak mahal.

Tetapi jika Anda seorang pengusaha hal ini akan bisa dibuat menjadi produk yang Private label yang Premium dan Harganya juga bisa menjadi fantastis hal ini juga sangat bisa dan dianjurkan.

Product concept Premium Cosmetic